Rabu, 21 Desember 2011



 ini lah lokasi ruangan yang akan kami jadikan sebagai Taman Bacaan. kanan kiri nya adalah toko dan bengkel. saya berharap dan sellu berdoa semoga siapapun Anda mau untuk bergabung dengan kami, yaitu ikhlas memberikan bantuan dalam bentuk apapun, dana, material, buku, maupun rak dan alat - alat tulis. saya akan sangat berterima kasih, dan mendoakan selalu semoga Anda diberkahi Allah Swt. jangan takut bila organisasi saya adalah pembohong, Anda bisa mengecek langsung di Jl. Ngelom RW 1, Masjid Al-Ismailiyah, Taman, Sidoarjo, 61257, dan ini adalah nomor Hp. saya. 085645111275.
"Salam Ikhlas"

Rabu, 07 Desember 2011

Sebuah Keinginan

Berawal dari sebuah organisasi dengan latar belakang ke-islama-an.Sebut saja Remas (Remaja Masjid), "helloo... hari gini masih ada ta yang namanya organisasi apa tuh, oh iya,, Remas?! apaan tuh?!".
:-)
wah,, !! jelas!. Remas ku ini mungkin masih dibilang sederhana. tapi agenda kami cuku padat. ini adalah organisasi langka di jaman yang sudah mengglobal, yang sudah lebay, yang sudah sesuatu banget.. (hihihi). Kegiatannya mulai dari bakti sosial, pngajian, TPQ, banyak lah.. dan rutin setiap bulannya. 

"Hubungannya sama gue sebagai pembaca apa?!",,, 
:-)
Tenang dunk.. maka dari sini lah,, saya memperkenalkan satu keinginan mereka yakni mendirikan taman bacaan. Taman Bacaan ini tidak hanya untuk anak - anak Remas saja. Tapi juga untuk masyarakat sekitar. Untuk semua kalangan, terlebih untuk anak - anak sebgai generasi bangsa. 
 
"trussss????"
  
nah.. ayolah... pedulikan kami, pedulikan mereka. mereka butuh bantuan kalian, Anda, atau siapapun Anda lah. terus terang lingkungan kami adalah lingkungan yang rawan  gemar bermain judi, mabuk, dan sebagainya. karena itu saya dan teman - teman sepakat ingin mendirikan taman bacaan. meski kami tidak bisa menghentikan perilaku mereka, setidaknya saya dan Anda - Anda semua bisa menyelematkan bibit - bibit barunya, anak - anak mereka.

"singkat kata, butuh uang gitu???"

iya benar... tapi tunggu dulu.. kami punya tanah sepetak, dengan berdinding triplek atau kayu. tapi alasnya masih berupa tanah. dan kami mengetuk pintu kepedulian Kawan - kawan semua untuk mengulurkan tangan kepada mereka. Anda mungkin bertanya kenapa tidak minta dana dari pemerintah pusat. benar??? . jawabaanya, saya sudah berusaha, akan tetapi mereka tidak bisa memberikan bantuan dalam bentuk uang melainkan pinjaman buku. Anda mungkin juga menanyakan kenapa kami tidak minta sumbangan dari warga setempat. Benar?? . jawabannya karena warga kami dengan kondisi yang sedemikian, kami merasa lebih baik tidak meminta, walaupun ada beberapa pihak yang memberi dengan sukarela. Anda mungkin juga bertanya kenapa tidak mengajukan proposal ke sponsor??. kami rasa itu sedikit sulit bagi kami. apalagi dengan keterbatasan anggota remas kami dan keterbatasan waktu dan ilmu mengenai bagaimana penggalangan dana ini. karena itu, saya dan teman - teman mengetuk pintu hati Anda sekalian. Anda peduli?? share saya ke email : putrywiyoso.13@gmail.com
atau bisa di : sapoe_3moo@yahoo.co.id
semoga Tuhan memberkati Anda sekalian. aaamiin.